KPU Lamteng Mensosialisasikan Tata Cara Pemungutan Dan pencoblosan Pada Pemilu 2019

Berita politik, LAMPUNG TENGAH, lamteng.com — Komisi Pemilihan Umum Kabupaten Lampung Tengah sosialisasikan tata cara pemungutan dan pencoblos pada Pemilu 2019 di aula Atmani Wedhana Polres setempat, Rabu (2/4/19).

Ketua KPU Lampung Tengah yang diwakili oleh komisioner KPU Irawan Indra Jaya, S.skm mengajak atau belajar tentang tata cara pemungutan dan tata cara coblos pada pemilihan umum tahun 2019.

Kegiatan tersebut dihadiri Ketua cabang Bhayangkari Lampung Tengah Ny Risa Made Rasma, Para Ketua ranting Bhayangkari Polres Lampung Tengah, Kepala Puskesmas Gunung Sugih, Punggur, Terbanggi Besar, Kota Gajah, Wates, dan Gotong Royong dengan keseluruhan peserta kurang lebih seratus lima peserta.

Dalam sambutannya Ketua bhayangkari Lampung Tengah mengucapkan terimakasih atas kehadiran dari komisioner, ibu Bhayangkari dan Kepala Puskesmas Wilayah Lamteng.

“Saya harapkan agar acara sosialisasi ini dapat di diikuti dengan baik agar menjadi ilmu pengetahuan bagi para ibu bhayangkari dan peserta sosialisasi dalam pemilu 2019,”ujar Risa Made Rasma.

Komisioner KPU menuturkan sosialisasi dilakukan sebagai upaya untuk memberikan pemahaman kepada kaum perempuan khususnya bhayangkari dan Dinas Kesehatan, Selain itu juga dilakukan untuk menyampaikan informasi tentang pemilu kepada masyarakat.

Dengan cara membedakan warna kertas suara pemilu 2019 yaitu :
Kertas Suara warna Abu-abu untuk memilih Presiden dan Wakil Presiden.
Kertas Suara warna Kuning untuk memilih DPR RI.
Kertas Suara warna Merah untuk memilih DPD RI.
Kertas Suara warna Biru untuk memilih DPRD Provinsi.
Kertas Suara warna Hijau untuk memilih DPRD Kota / kabupaten

“Agar supaya masyarakat atau peserta sosialisasi paham, serta masyarakat Lampung Tengah mengawal Pesta Demokasi Pemilu 2019, tetap aman damai dan sejuk,”tuntas Irawan indra jaya.

Berita politik, LAMPUNG TENGAH, lamteng.com. (Asp)

Baca Juga

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.